Akhirnya Lingkar Gentong Dibuka Juga


Jalur Lingkar Gentong
Jalur Linkar Gentong yang merupakan jalur alternatif didaerah Gentong, Tasikmalaya, akhirnya dibuka juga untuk umum. Jalur ini mulai resmi digunakan pada hari Rabu, 15 Agustus 2012 yang lalu.

Ini merupakan kabar gembira untuk para pemudik yang akan menggunakan jalur selatan Jawa, ya setidaknya dengan adanya jalur baru ini kemacetan di daerah Gentong tidak akan terlalu parah.

Pada awalnya saya menduga jika jalur dengan panjang 1,2 KM ini tidak akan sampai bisa dipergunakan pada musim mudik tahun ini, karena saat saya melintas disana beberapa bulan yang lalu, keadaan proyek masih sangat berantakan, jembatan diatas rel kereta api yang tampak pada gambar saja belum dibangun.

Dengan adanya jalur ini, berarti Gentong mempunyai dua jalur yang terpisah. Jalur sebelah atas (jalur baru) digunakan untuk jalan dari arah Nagreg ke arah Bandung, sedangkan jalur dibawahnya (jalur lama) digunakan untuk arah sebaliknya.

Selain itu Jalur baru ini juga memiliki kemiringan yang lebih kecil dari jalur lama, yaitu sekitar 8-10 persen saja. Jadi jika kebetulan melintasi jalur Gentong, maka perjalananpun akan terasa lebih ringan dan leluasa, tidak seperti dulu, macetnya dijamin paling juara.

Tapi sayangnya jalur ini belum selesai 100 persen. Rambu lalu lintas dan penerangan jalan masih belum terpasang, selain itu kontur tanah pada jalur baru masih labil, sehingga kemungkinan longsor masih besar. Oleh karenanya bagi para pemudik dimohon untuk ekstra hati-hati bila melintasi jalur baru ini.

kata Pak Djoko Kirmanto (Menteri Pekerjaan Umum) sih, jalur ini akan diselesaikan setelah selesai arus balik tahun ini.  Ya semoga saja bisa cepat selesai dengan sempurna.

Bagi para pemudik, kemanapun tujuan anda, semoga perjalanannya lancar ya, dan sampai ditempat tujuan tanpa kekurangan suatu apapun. Salam dari Rudy Arra untuk keluarga dirumah.  :)

Sumber:
http://news.viva.co.id/

4 komentar:

  1. wah pastinya dengan jalan ini semakin memudahkan samapai ketujuan yach sobat...

    BalasHapus
  2. Biar lancar da kendaraan yang lewat :)

    BalasHapus
  3. waah masih baru banget ya jalannya.. okee semoga semakin lacara aja ya :)

    BalasHapus
  4. saya suka nervous kalo lewat selatan, Mas.
    dari arah berlawanan suka nekad2 tu bis malam.
    makanya saya mending lewat utara.
    met idul fitri ya Mas, maaf lahir batin.

    BalasHapus