Cara Membuat Video Countdown Timer dengan Photoshop

Photoshop tidak hanya bisa membuat file dengan format gambar saja, namun bisa juga membuat file dengan format bergerak seperti GIF hingga Video MP4. Dalam kasus kali ini kita akan membuat video countdown timer. Yuk kita mulai! 

1. Pertama, buatlah template untuk timer yang akan kita buat, silakan berkreasi dengan keinginan sendiri. 

2. Karena kita akan membuat waktu hitung mundur sebanyak 30 detik, maka buatlah template mulai dari '00:30' hingga '00:00', jika ditotalkan akan berjumlah 31 file/template yang di-save dengan format PNG atai JPG. Simpanlah semua file pada satu folder khusus. Simpanlah file secara berurutan!

3. Insert semua file template pada satu Worksheet Photoshop. INGAT! Layer harus berutan, template '00:30' berada di posisi layer pertama (paling bawah) tersusun hingga template '00:00' berada di posisi layer terakhir (paling atas). 

4. Jika sudah selesai insert template, pada menu atas pilih 'Windows' lalu pilih 'Animation'. 

5. Maka akan timbul 'Framework' pada bagian bawah workspace. 

6. Sekarang kita akan insert frame dari layer, caranya adalah pilih simbol tiga garis yang berada di pojok kanan atas framework lalu pilih 'Make Frames from Layers'.

7. Jika semua layer sudah berada pada Framework, setting waktu delay pada masing-masing frame selama 1 detik!

8. Setting pengulangan atau repetisi dengan opsi 'Once' atau hanya sekali putaran. Lalu coba 'Play' untuk memeriksa ketepatan hitungan. 

9. Untuk menyimpan project, pilih 'File - Export - Render - Video'

10. Perhatikan setting berikut. Pada kolom Quick Time Export pilih 'Setting'.


11. Lalu pilih 'Setting'


12. Pada kolom 'Compression Type' pilih 'H.264'


13. Jika sewtting sudah sesuai, pilih 'Render'. Tunggu hingga proses Rendering selesai.



14. Countdown Video sudah siap!




0 Comments:

Posting Komentar